Sinergritas TNI-Polri Olahraga dan Masak Bersama

Usai berolahraga bersama Komandan Kodim (Dandim) 0406/Lubuklinggau Letkol Inf Erwinsyah Taupan masak bersama Kapolres Musi Rawas, AKBP Achmad Gusti Hartono, SIK, Sekda Lubuklinggau, H Rahman Sani, Kapolres Lubuklinggau, AKBP Harissandi, SIK dan Danyon Brimob Kompol Heri Wibowo, SIK, Jumat (11/3/2022).

LIPOSSTREAMING.NEWS– Komando Distrik Militer (Kodim) 0406/Lubuklinggau mengelar olahraga bersama, Jumat (11/3/2022).  Kegiatan tersebut dipimpin Komandan Kodim (Dandim) 0406/Lubuklinggau Letkol Inf Erwinsyah Taupan dihadiri Kapolres Musi Rawas, AKBP Achmad Gusti Hartono, SIK, Sekda Lubuklinggau, H Rahman Sani, Kapolres Lubuklinggau, AKBP Harissandi, SIK dan Danyon Brimob Kompol Heri Wibowo, SIK. Hadir juga Wakapolres Musi Rawas Kompol Willian Harbensyah, SIK bersama PJU Polres Musi Rawas.

Dandim 0406/Lubukinggau Letkol Inf Erwinsyah Taupan mengatakan kegiatan olahraga bersama bertujuan memperkokoh sinergritas antara TNI-POLRI dan pemerintah daerah. Serta untuk menumbuhkan jasmani yang sehat, kuat dan semangat.

Olahraga diwali pemanasan, kemudian melaksanakan olahraga jalan santaimengitari Makodim. Kemudian dilanjutkan senam bersama. Setelah melaksanakan olahraga bersama dilanjutkan dengan kegiatan memasak mie bersama. “Mudah-mudahan pademi covid19 ini berakhir. Untuk kegiatan olahraganya kita berpindah-pindah,” ucapnya. (blc)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *