Sedekah Bersama Nur Riska

PAWAI : Dewan guru yang mendidik anak - anak dibawah Yayasan Warohmah bersiap melakukan pawai menyambut Ramadhan 1443 H, Jumat (1/4/2022).

LIPOSSTREAMING.NEWS – Jumat, 1 April 2022 Keluarga Besar Yayasan Warohmah mengadakan pawai keliling menyambut bulan suci Ramadhan 1443 H.

Pawai diikuti anak didik RA/TK Nur Riska, murid MI Nur Riska dan siswa -siswi SMPIT Nur Riska.

Mereka penuh antusias bersama para orangtua berkeliling menyemarakkan datangnya bulan suci Ramadhan 1443 H.

Selain pawai Ramadhan Yayasan Waromah juga menyalurkan 160 paket sembako hasil dari pengumpulan koin sedekah para siswa.

“Kegiatan sedekah bersama Nur riska (SBNR ) ini sudah menjadi kegiatan wajib di Yayasan Waromah. Kami bersama para pendidik mengajak serta mengajarkan kepada para siswa untuk menyisihkan uang jajan mereka sedikit demi sedikit. Al hasil jumlah uang yang diperoleh pun tergolong cukup fantastis. Tidak hanya sembako, uang tersebut juga kami gunakan untuk pembangunan Masjid Al Munawaroh. Saya selaku Kepala MI Nur Riska kota Lubuklinggau sangat bangga sekaligus terharu dengan semangat para siswa beserta orangtua dan kami beserta para dewan guru memberikan apresiasi sebesar-besarnya kepada para siswa dengan tajuk dermawan cilik,” tutur Kepala MI Nur Riska Hj Roaidah.

Penyaluran sedekah SBNR dan pawai bersama terlaksana dengan baik dan tertib dibawah pengamanan dua aparat kepolisian. Semarak Ramadhan terdengar sangat menggema disepanjang Jalan Siring Agung. Para siswa tak henti-hentinya menyenandungkan sholawat dan menyanyikan lagu Ramadhan Tiba.

“Harapan kami semua semoga kegiatan ini menjadi kegiatan rutin yang dapat terlaksana dari tahun ke tahun berikutnya. Tak hanya itu kami juga berharap apa yang telah ditanamkan kepada para siswa Nur Riska dapat selalu diaplikasikan pada kehidupan sehari-hari. Kami keluarga besar Yayasan Warohmah mengucapkan Marhaban Ya Ramadhan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa 1443 H, ” tuturnya. (rls)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *