* Terpilih Secara Aklamasi sebagai Ketua Partai Demokrat
LIPOSSTREAMING.NEWS – H Taufik Siswanto SE, MM terpilih secara aklamasi sebagai Ketua DPC Partai Demokrat Kota Lubuklinggau, Senin (23/5/2021).
Ia terpilih sebagai Ketua DPC Periode 2022-2027, setelah mendapat dukungan penuh dari seluruh pemilik hak suara. Yakni dukungan dari 8 PAC tingkat Kecamatan se-Kota Lubuklinggau, satu suara DPC, satu suara DPD, satu suara dari DPP. Jadi totalnya 11 suara.

Seluruh kader dan masing-masing PAC Partai Demokrat di Lubuklinggau ungkap Wakil Ketua DPC Partai Demokrat, Isnaini mewakili seluruh pengurus DPC menilai, sosok Taufik Siswanto kader partai yang pas dan berkompeten untuk memimpin Partai Demokrat di Lubuklinggau lima tahun kedepan. Ini yang menjadi alasan mereka sepakat menunjuk Taufik Siswanto sebagai Ketua DPC selanjutnya.
“Dedikasinya tinggi untuk Partai Demokrat Kota Lubuklinggau. Apalagi dengan pengalamannya dua periode menjabat sebagai Sekjen DPC Demokrat Lubuklinggau dan tiga periode menjabat sebagai sebagai anggota DPRD Lubuklinggau, dan pernah menjabat diunsur pimpinan, wakil ketua I DPRD periode 2014-2019,” tegas Isnaini.
Bahkan dengan pengalaman dan dedikasinya tersebut, mereka yakin Taufik Siswanto bisa mengembalikan kejayaan Partai Demokrat di Pemilu serentak 2024 mendatang.
“Kita yakin dengan kemampuan politiknya bisa bersama-sama memenangkan Partai Demokrat di Pileg 2024 mendatang. Bahkan, kami pun menilai layak mengusung beliau sebagai Calon Wali Kota di Pilkada 2024 mendatang,” tegasnya.
Taufik Siswanto sendiri usai terpilih secara aklamasi mengaku siap menjalankan amanah ini. Konsolidasi partai bersama seluruh pengurus DPC, PAC dan kader akan menjadi agenda pertamanya kedepan.
“Tentu tugas kita kedepan, bagaimana bersama-sama menguatkan struktur partai sehingga mengantarkan kemenangan untuk Partai Demokrat Kota Lubuklinggau di Pemilu serentak 2024 mendatang. Kemenangan ini bisa diraih ketika kita semua bersatu, kerja keras dan solid untuk memenangkan partai. Semangat ini yang kedepan akan saya tanamkan ke seluruh pengurus dan kader,” tegas Taufik.
Bagaimana Pengamat Politik, Eka Rahman menilai sosok Ketua DPC Partai Demokrat Lubuklinggau periode 2022-2027 ini ?
Secara kepartaian jelas Eka, dalam proses kaderisasi di internal Partai Demokrat Kota Lubuklinggau Taufik Siswanto (TS) memang sudah sangat layak untuk memimpin PD periode ke depan. Dengan track record anggota DPRD tiga periode, pernah duduk sebagai Wakil Ketua DPRD dari PD serta pernah menjadi sekretaris DPC PD Kota Lubuklinggau, tentu sudah terbilang mumpuni dalam merintis karir politik lewat PD.
Pasca kepemimpinan Yetti Oktarina Prana (Rina) yang lebih memilih fokus sebagai istri Wako dan persiapan pencalonan DPD RI, PD sempat dinakhodai oleh Gani Subit (anggota DPRD Sumsel). Namun keterpilihan TS tentu bukan hal yang mengagetkan, karena beliau sudah terlibat di DPC PD Kota Lubuklinggau sejak periode awal.
“Dari sisi loyalitas, perlu dicatat dengan tiga periode DPRD semua dari PD Demokrat, tanpa pernah berpindah parpol. Tentu hal tersebut harus menjadi point tersendiri bagi yang bersangkutan, terkait loyalitas terhadap parpol. Saya pikir proses keterpilihan secara aklamasi menunjukkan bahwa figur TS relatif mengakar di kalangan pemilik suara, dan menjadi ‘tokoh sentral’ di internal saat ini,” jelas Eka.
Lalu, konsekuensi dari keterpilihan ini adalah tegas Eka, tantangan bagaimana PD Kota Lubuklinggau kedepan dalam dua momentum pemilu yaitu pileg dan pilkada 2024.
Pertama, dalam pileg 2024. Dengan standing position saat ini memiliki tiga kursi DPRD, agenda utamanya adalah rekruitmen kader (caleg) yang dianggap layak dan mampu untuk mendongkrak suara PD di dapil Utara 1 dan 2. Sehingga dengan lebih dari 3 kursi legislatif, PD akan on the track duduk di kursi pimpinan DPRD sebagaimana periode 2014-2019.
“Sebagai catatan, Caleg PD incumbent saat ini adalah kader lama yang lebih dari satu periode di DPRD. Sehingga proses regenerasi untuk memcari kader-caleg potensial harus menjadi agenda prioritas,” tegasnya.
Kedua lanjutnya, dalam pilkada 2024. Jika konsolidasi pileg dan target di pileg sukses, maka akan berimbas pada semakin terbukanya peluang PD memiliki ‘bargaining position’ yang lebih kuat. Secara personal, misalnya figur TS relatif popular pada pemilih -dengan track record sebagaimana disebut diatas. Artinya, punya peluang untuk ikut kontestasi baik cawako maupun cawawako, tinggal bagaimana daya dukung raihan kursi PD di Pileg 2024.
“Jika mampu meraih lebih dari empat kursi DPRD, maka posisi tawarnya akan naik, sekaligus menaikkan posisi tawar TS sebagai ketua parpol dalam kancah bacalon.
Apalagi jika di runut keatas, bagaimana sosok Ketum PD Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang menargetkan kursi pilpres berkewajiban untuk mendorong ‘mesin parpol’ di daerah secara lebih maksimal.
Saya pikir TS paham betul akan tantangan ini, dan meracik strategi PD menghadapi pileg dan pilpres. Secara personal saya mengucapkan selamat atas keterpilihan dan selamat berjuang untuk pemilu 2024,” ungkapnya lagi. (LIPOS)