LIPOSSTREAMING – Warga Kabupaten Empat Lawang, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) yang menderita tuberculosis atau TBC senyak 349 orang. Data tersebut berdasarkan laporan yang di terima Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Empat Lawang, dari puskesmas yang ada di Kabupaten Empat Lawang sepanjang tahun 2022.
Waspadai gejala TBC :
1. Batuk selama tiga minggu atau lebih.
2. Batuk darah atau lendir.
3. Nyeri dada.
4. Penurunan berat badan.
5. Kelelahan, demam, keringat saat malam hari.
6. Panas dingin, dan kehilangan selera makan.
BACA JUGA : Polda Bengkulu Dalami Keterlibatan Bupati
Kepala Dinkes Kabupaten Empat Lawang Hj Happy Sapriani, melalui Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kiki Nurhayati mengatakan, TBC ini disebabkan infeksi bakteri mycobacterium tuberculosis. Mayoritas penderita terdapat di Kecamatan Tebing Tinggi.
“Untuk tahun 2023 menurut data laporan dari puskesmas sebanyak 349 orang, dan paling banyak Kecamatan Tebing Tinggi ada 152 orang yang terkena TBC. Jumlah tersebut berdasarkan laporan dari Puskesmas Tebing Tinggi,” jelas Kiki Nurhayati, Sabtu (17/6/2023).